Dewan Pengurus Komisariat Daerah Korps Alumni Uin Ar-Raniry (Koniry) Kabupaten Aceh Selatan di Lantik

Dewan Pengurus Komisariat Daerah Korps Alumni Uin Ar-Raniry (Koniry) Kabupaten Aceh Selatan di Lantik
Dipublikasikan pada Minggu, 21 Feb 2021

TAPAKTUAN, PROKOPIM – Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran, menghadiri acara Pelantikan Dewan Pengurus Komisariat Daerah Korps Alumni UIN Ar-Raniry (Koniry) Kabupaten Aceh Selatan di Gedung Pertemuan Rumoh Agam Tapaktuan, Minggu (21/02).

Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran, mengucapkan selamat kepada pengurus yang baru saja dilantik, seraya mengharapkan agar para alumni dapat bersinergi dengan pemerintah daerah, untuk bersama-sama membangun Aceh Selatan sesuai dengan bidang ilmu yang dimiliki masing-masing.  Beliau menambahkan  bahwa selama ini, telah banyak alumni UIN Ar-Raniry yang memberikan kontribusi positif bagi pembangunan daerah, diharapkan ke depannya hal ini dapat ditingkatkan, baik di bidang pemerintahan maupun swasta,” kata Tgk. Amran.

Pada Kesempatan yang sama  Rektor UIN Ar-Raniry Prof. Dr. H. Warul Walidin, AK. MA, mengharapkan kepada para alumni UIN Ar-Raniry di Aceh Selatan, agar dapat memberikan kontribusi positif, khususnya dalam memajukan pembangunan daerah, Rektor IAIN  mengapresiasi capaian-capaian yang telah diraih oleh Pemkab Aceh Selatan dibawah kepemimpinan Bupati Tgk. Amran. Saya meyakini bahwa para alumni UIN Ar-Raniry akan diberikan peluang secara luas untuk ikut serta bersama-sama pemerintah dalam membangun daerah tercinta ini,” ujarnya. Turut hadir, anggota DPRA Irfanusir, S. Ag, Forkopimda Aceh Selatan, anggota DPRK Aceh Selatan dan tamu undangan lainnya.(*)