Bupati Aceh Selatan Irup Upacara HUT ke 78 RI
PROKOPIM, TAPAKTUAN – Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran, bertindak sebagai Inspektur Upacara peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI, Kamis (17/8/2023). Upacara dimulai sekira pukul 08.00 WIB berlangsung di Lapangan Naga Tapaktuan, Aceh Selatan.
Adapun Perwira Upacara, Kapten Inf. Amri Umari dan Komandan Upacara, Letda Infantri Saipul R. Selaku pembawa acara, Mery Sutrisna SSTP, komandan pasukan paskibraka Letda Infantri Dharmawan.
Pengibaran bendera Merah Putih tersebut dilaksanakan dengan khidmat dan berlangsung sukses. Setelah rangkaian upacara selesai kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bingkisan kepada veteran yang diserahkan oleh Bupati Aceh Selatan Tgk Amran beserta unsur forkopimda
Usai memberikan penghargaan Bupati beserta unsur Forkopimda menuju Rutan Kelas II/B Tapaktuan, untuk menghadiri acara pemberian remisi kepada narapidana.
Adapun remisi umum dalam rangka peringatan HUT ke-78 Republik Indonesia tersebut diserahkan kepada 122 napi oleh Kepala Rutan Kelas II/B Tapaktuan Suparman.
Terakhir, setelah penyerahan remisi, Bupati beserta Forkopimda pawai mengelilingi Kota Tapaktuan dengan becak hias merah putih.(*)