Bupati Aceh Selatan Lepas Peserta Jalan Santai HUT Golkar ke-58

Bupati Aceh Selatan Lepas Peserta Jalan Santai HUT Golkar ke-58
Dipublikasikan pada Minggu, 16 Okt 2022

PROKOPIM, TAPAKTUAN – Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran didampingi Ketua DPD II Partai Golkar Aceh Selatan Kamalul melepas ratusan peserta jalan santai di Lokasi Taman Pala Indah Tapaktuan, Minggu (16/10/2022).

Kegiatan jalan santai ini yang digelar DPD II Partai Golkar Kabupaten Aceh Selatan , dan menyongsong tema “Partai Gokar Menang, Rakyat Sejahtera” yang dibuka untuk umum, juga dihadiri oleh unsur Forkopimda, Anggota DPRK Aceh Selatan, Para Kepala SKPK serta para simpatisan beserta pengurus Partai dan Politikus Partai Golkar T. Mudasir dan juga para peserta jalan sehat.

Antusias masyarakat begitu tinggi dilihat dari peserta yang mengikuti jalan santai dari berbagai kalangan masyarakat, Kegiatan tersebut dimulai dari Taman Pala indah dan langsung keliling Kota Tapaktuan, dan kembali ke Kuala Wangi menuju ke starting point.

Bukan hanya jalan sehat, pihak panitia HUT Golkar juga menyediakan doorprice dan hadiah utama hingga hadiah hiburan. Momen penarikan undian tersebut juga sangat ditunggu-tunggu oleh semua peserta.

Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran dalam sambutannya, mengucapkan selamat HUT ke-58 kepada Partai Golkar, semoga kedepan lebih sukses lagi, dikarenakan Partai Golkar adalah salah satu partai senior dan tertua di indonesia, yang memiliki politisi dan kader yang solid.

Ia juga mengatakan, acara jalan sehat secara serentak ini memiliki sebuah nilai spirit kebersamaan yang ingin dibangun oleh Golkar, sehingga diharapkan kegiatan ini berjalan dengan sukses dan lancar.

Sementara itu, Ketua DPD II Golkar Aceh Selatan Kamalul, mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah ikut menyukseskan jalan santai HUT ke 58 Partai Golkar. Agenda Kegiatan ini didokumentasikan serentak secara nasional dan sesuai tema HUT tahun ini ” Golkar Menang, Rakyat Sejahtera”. pungkasnya.(*)