STAI Tapaktuan Yudisium 145 Mahasiswa, Ada Bupati dan Ketua DPRK

STAI Tapaktuan Yudisium 145 Mahasiswa, Ada Bupati dan Ketua DPRK
Dipublikasikan pada Sabtu, 29 Jul 2023

PROKOPIM, TAPAKTUAN – Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Tapaktuan menggelar yudisium 145 mahasiswa tahun ajaran 2022-2023 yang berlangsung di aula Lantai III Bappeda Aceh Selatan, Sabtu (29/7/2023)

Ketua Panitia Pelaksana Yudisium, Tgk. Dr. Muhsin MA mengatakan bahwa prosesi yudisium tersebut diikuti oleh 145 mahasiswa dari empat jurusan

“Ada 145 mahasiswa diantaranya dari program studi Hukum Keluarga Islam (HKI), Pendidikan Agama Islam (PAI), Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) dan Perbankan Syari’ah” Ungkapnya

Lebih lanjut, katanya, prosesi yudisium tersebut juga di ikuti oleh Bupati Aceh Selatan, Ketua DPRK serta sejumlah penjabat lainnya

“Hari ini Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran, Ketua DPRK Aceh Selatan Amiruddin serta beberapa pejabat kompeten lainnya juga mengikuti yudisium kelulusan STAI Tapaktuan,” katanya

Sementara itu, Ketua STAI Tapaktuan, Sufyan Ilyas, S.TH,. MH. berharap kepada seluruh mahasiswa yang telah yudisium agar terus melanjutkan pendidikan selanjutnya

“Kita berharap jangan berhenti di S-1 di STAI Tapaktuan saja tapi dapat melanjutkan pendidikan di jenjang S- 2 dan selanjutnya” Kata Sufyan yang juga merupakan kandidat Doktor

Lebih lanjut, Harap Sufyan, kepada alumni nanti jika sudah menempuh pendidikan di perguruan tinggi lainnya dan sudah sukses agar jangan lupa pulang ke daerah dan dapat membangun STAI Tapaktuan

“Dimanapun berada kita berharap alumni dapat terus menjaga almamater STAI Tapaktuan” Ungkapnya

Selain itu, Sufyan mengingatkan kepada alumni jika nantinya sudah berada dilingkungan kerja agar dapat menjalankannya tugas dengan sepenuh hati dan berlaku jujur

“Gelar tidak menjamin seseorang itu menjadi baik, karena di Indonesia banyak yang melakukan korupsi adalah orang yang mempunyai gelar. Di Indonesia kita tidak kekurangan orang yang bergelar, tapi kita kekurangan orang yang jujur,” pungkasnya.(*)