MUQ Aceh Selatan Lahirkan Empat Penghafal Alquran 30 Juz
TAPAKTUAN, PROKOPIM – Suasana khidmad sekaligus haru kembali menyelimuti Madrasah Ulumul Quran (MUQ) Kabupaten Aceh Selatan, saat tiga orang santriwan dan santriwatinya menjalani prosesi khatam Al-Quran dan setoran terakhir 30 juz.
Acara tersebut berlangsung di Komplek MUQ Kabupaten Aceh Selatan, dengan disaksikan langsung oleh Pembina Yayasan Ulumul Quran Aceh Selatan, Kailida, S.Pd.I, Minggu (14/03/2021).
Prestasi membanggakan ini ditorehkan oleh Dzikri Kumaini bin Masrial, Muhammad Ghazi Al-Ghifari bin Indra Hidayat, dan Annisa Mardhatillah binti Surnadi, setelah sebelumnya pada akhir Januari 2021 lalu, Putri Nada Najwa tercatat sebagai santriwati pertama yang berhasil melaksanakan setoran terakhir 30 juz, sejak MUQ Aceh Selatan berdiri pada 2015 silam.
Dengan pencapaian ini, maka MUQ Aceh Selatan telah melahirkan 4 (empat) orang penghafal Al-Quran 30 juz.
Bupati Aceh Selatan, diwakili Kepala Dinas Pendidikan Dayah, Drs Farid Wajidi dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas kerja keras seluruh pihak, baik manajemen maupun para pengajar MUQ Aceh Selatan, yang telah membimbing para santri, sehingga kembali menorehkan prestasi, melahirkan penghafal Al-Quran 30 juz di Kabupaten Aceh Selatan.
Selanjutnya, Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan memohon dukungan dari seluruh pihak, dalam upaya mewujudkan berdirinya SMA Plus Ulumul Quran, sebagai jenjang lanjutan dari MUQ nantinya.
Turut berhadir, Anggota DPRK Aceh Selatan dari PKB, Mirwan, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Erdiansyah, S.Pd. Kadis Syariat Islam Indra Hidayat, S. Ag, Kepala Kantor Kemenag Aceh Selatan Rislizar Nas, S.Ag, Sekretaris Yayasan Ulumul Quran Yusrijal, S.Ag. dan undangan lainnya.(*)