Bupati Aceh Selatan Lepas Mobil Pawai Takbir Idul Fitri 1444 H

Bupati Aceh Selatan Lepas Mobil Pawai Takbir Idul Fitri 1444 H
Dipublikasikan pada Jumat, 21 Apr 2023

PROKOPIM, TAPAKTUANĀ – Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran melepas ratusan mobil pawai takbil Idul Fitri 1444 H/2023 M, bertempat di Mesjid Agung Istiqamah Tapaktuan, Jumat (21/4/2023).

Acara tersebut juga dihadiri unsur Forkopimda, Sekda, para Asisten, para kepala SKPK dan masyarakat serta pihak Kepolisian serta instansi terkait lainnya dengan semangat dalam pengamanan lalu lintas.

Adapun rute pelepasan tersebut dipusatkan di Mesjid Agung Istiqamah Tapaktuan yang di meriahkan iring iringan kendaraan roda empat milik pemerintah daerah serta kendaraan masyarakat yang ikut berpartisipasi dalam takbir keliling.

Seluruh kendaraan tersebut menuju gampong Batu Itam, dan putar balik masuk Jalan Merdeka hingga menuju Gampong Gunung Kerambil, dan putar arah di RSU YA dan kembali ke mesjid istiqomah Tapaktuan.

Pada kesempatan itu Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H, mohon maaf lahir dan bathin.

Ditambahkan dihari kemenangan umat muslim ini patut kita rayakan dengan rasa yang saling berjabat tangan, dimana selama ini kita sudah melaksanakan ibadah puasa satu bulan penuh.

“Semoga dihari yang fitri ini, apa yang kita inginkan bisa berjalan dengan baik,” Terang Bupati Aceh Selatan.(*)