Lima Anggota KIP Aceh Selatan Periode 2024 – 2029 Dilantik
PROKOPIM, TAPAKTUAN – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma melantik lima anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Selatan periode 2024 – 2029 di aula Setdakab setempat, Selasa (27/2/2024)
Adapun lima anggota KIP Aceh Selatan yang dilantik tersebut yakni, Kafrawi, Sudarman Syarif, Mulyadi, Jasman dan Kudrat Mustaqim
Pj Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma atas nama pemerintah daerah, mengucapkan terima kasih untuk dedikasi dan pengabdian luar biasa dari anggota KIP periode lalu, dan selamat bertugas kepada anggota kip periode 2024 – 2029.
“Mari kokohkan niat kita untuk pengabdian demi mewujudkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” kata Cut Syazalisma
Ia mengatakan bahwa pelaksanaan pelantikan anggota KIP telah sesuai dengan Qanun Aceh nomor 6 tahun 2018 tentang perubahan atas Qanun Aceh nomor 6 tahun 2016 tentang penyelenggaraan Pemilihan Umum dan Pemilihan di Aceh.
Hal itu, kata Cut Syazalisma, mengamanatkan bahwa kepala daerah harus melantik para anggota KIP terpilih setelah diterbitkannya keputusan Komisi pemilihan umum (KPU) tentang pengangkatan anggota KIP.
“Pelantikan pada hari ini merupakan momentum yang sangat penting dalam meneguhkan komitmen kita bersama untuk terus menjaga integritas dan melanjutkan peran penting KIP dalam memastikan dan menjamin pelaksanaan pemilu berlangsung adil, transparan dan demokratis,”ujarnya
Cut Syazalisma mengatakan pelaksanaan pemilu yang lancar, aman dan damai, membutuhkan dukungan dari seluruh pihak.
“Untuk itu, kami berpesan kepada anggota KIP yang baru dilantik agar senantiasa menjalin sinergi dan koordinasi yang baik dengan seluruh pihak terkait,” harap Cut Syazalisma
Cut Syazalisma mengatakan dirinya yakin bahwa anggota KIP yang baru saja dilantik memiliki kapasitas dan integritas yang tinggi, sebagaimana hasil seleksi yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu.
“Beberapa waktu lalu, kita baru saja melaksanakan pemilihan presiden dan wakil presiden, serta anggota legislatif, dengan aman dan lancar,” kata Cut Syazalisma
Lebib lanjut, katanya, sebentar lagi akan dihadapkan dengan pelaksanaan pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah (pilkada).
“Kepada anggota KIP yang baru dilantik, kami harapkan agar penyelenggaraan pilkada nantinya dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar,” pungkasnya.(*)